Header Ads

'Insiden' Grammy Membuat Adele Sedih Berkepanjangan

Adele ketika melantunkan All I Ask dihadapan para pengunjung Grammy Awards ke-58

Jakarta,  Ketika manggung di ajang Grammy ke-58 di Los Angeles, AS, pada Senin (15/2), Adele mengalami kendala yang membuat penampilannya kurang maksimal.

Adele mengakui ada kerusakan pada piano yang mengiringi kala melantunkan lagu All I Ask, hingga suaranya terdengar sumbang.

Usai acara Grammy, sang pelantun lagu Hello mengaku sempat menangisi insiden itu seharian penuh. 

Ketika berbincang dengan Ellen DeGeneres, pada hari ini (18/2), di acara televisi The Ellen Show, Adele curhathabis-habisan terkait penampilannya di ajang Grammy Awards.

"Ketika saya melakukan pengecekan terhadap suara, semuanya terdengar baik-baik saja," paparnya, dikutipAce Showbiz. 

"Saya sungguh bersemangat dan ketika terdapat pergantian [musik], mic-nya jatuh menimpa bagian dalam piano, dan hal itu menimbulkan kebisingan seperti suara gitar," lanjut penyanyi solo berusia 27 tahun.

"Saya menangis seharian gara-gara insiden itu."

Demi menghibur Adele, warga Inggris spontan memberikan dukungan demi membangkitkan semangat sang biduan agar tidak larut dalam kesedihan akibat insiden yang agaknya memalukan itu.

"Saya bangun keesokan harinya dan orang-orang di Inggris mengatakan, 'Kami masih mencintaimu, Adele!' dan saya mengatakan, 'Saya tidak memintamu menjelaskan itu, namun terima kasih,'" ia menceritakan sambil tertawa.

Adele bakal menjadikan penampilannya di malam Grammy sebagai sebuah pelajaran berharga. Jika di lain waktu ia mengalami hal serupa, ia bertekad langsung menghentikan penampilannya.

"Jika di lain waktu saya memiliki masalah audio, saya akan berhenti. Saya akan mengatakan, 'Maaf, hal itu tidak cocok untuk saya. Jika kita memiliki waktu untuk melakukannya lagi, ayo kita lakukan. Kalau tidak, selamat tinggal!'" (fad/vga)

Tidak ada komentar:

Info Indotim. Diberdayakan oleh Blogger.